Alaku
Alaku
banner 728x250

Meriahkan HUT RI ke 79, Kecamatan Nibung Gelar Turnamen Voli

Muratara, BBJ Network – Dalam rangka memeriahkan Hari Ulang Tahun (HUT) ke 79 Republik Indonesia, Pihak Kecamatan Nibung, menggelar kegiatan Ceria Merdeka dengan menggelar turnamen voli, Sabtu (10/8/2024).

Camat Nibung, Dita Alamit menyampaikan, kegiatan tersebut dipusatkan di Lapangan Voli Desa Sri Jaya Makmur.

“Untuk ikut merayakan kemerdekaan, jadi sekaligus ajang silaturahmi,” ujar Camat.

Ketua Panitia Pelaksana, Andik Oc, berharap seluruh desa dapat mengirimkan perwakilan dalam kegiatan ini, agar meriah dan ramai.

“Kami mengundang seluruh lurah dan kepala desa se-Kecamatan Nibung untuk mengirimkan peserta,” ungkap Andika.

Sementara, Kades Sri Jaya Makmur, Debby Irawan, menyampaikan bahwa ini ajang silaturahmi.

“Semoga juga memberikan dampak positif bagi masyarakat, terkhusus untuk kaum pemuda. Apalagi ini kegiatan olahraga yang baik untuk kesehatan,” ungkap Kades.

Penulis: Lika SantosaEditor: Pranata Meksiko

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *